GAYA HIDUP ZERO WASTE
Selama kita hidup,kita sudah berdampingan dengan yang disebut sampah.Setiap orang di Indonesia sudah terlena dengan menikmati barang atau produk yang secara tidak sadar ternyata menimbulkan sampah.Dan pada masa ini tanpa kita sadari karena sudah terbiasa menggunakan barang sekali pakai yang menimbulkan sampah Indonesia semakin meningkat.Pada akhirnya TPA yang harusnya bisa dipakai untuk tempat pembuangan sampah mejadi terlalu penuh.Maka dari itu di masa sekarang ini kita perlu adanya perubahan gaya hidup supaya dapat membantu dalam menjaga lingkungan.Tapi kalian tahu nggak ,apa sebenarnya yang dinamakan Zero Waste?
APA ITU ZEROWASTE
Zero waste dapat diartikan sebagai “Nol sampah” yang artinya sebisa mungkin kita tidak menghasilkan sampah.Kemudian dari asal mula Zero Waste tersebut,muncul konsep yaitu gaya hidup zero waste,yaitu sebuah gaya hidup untuk membatasi penggunaan barang atau roduk yang mengandung sampah.Hal ini dilakukan supaya tidak banyak sampah yang masuk ke TPA dan memenuhi TPA tersebut.Hal ini dilakukan untuk menjaga kelestarian lingkungan.
CONTOH PENERAPAN ZERO WASTE
Contoh kecil yang bisa diambil yaitu,ketika kita membeli belanjaan di warung sebisa mungkin bawalah tas sendiri yang tidak sekali pakai.Hal itu merupakan contoh kecil tetapi nyata,bahwa kita mengurangi 1 sampah yang seharusnya ada ketika kita membeli sesuatu di warung.
Yang kedua,saya mengikuti Pecinta Alam dari SMK Leonardo.Kami telah mengusung gaya hidup zero waste ini cukup lama.Khususnya pada saat mendaki gunung kami tidak membawa sampah sama sekali dari bawah.Jadi segala barang yang diperlukan,kami simpan di tempat yang tidak sekali pakai seperti kotak makan.Hal itu ternyata menguntungkan kami,disamping kami membantu agar tidak mengotori gunung dengan sampah,kami juga lebih nyaman karena tidak perlu membawa bawa sampah.
MANFAAT ZERO WASTE
1.Menghemat pengeluaran.
Ketika kalian melakukan program zero waste,maka kalian akan mencoba membatasi konsumsi barang barang yang memungkinkan adanya pembuangan sampah.Dengan membatasi membeli tersebut,maka tidak banyak uang yang keluar dan tentunya akan menjadi lebih hemat.
2.Fokus pada produk yang tahan lama.
Ketika mencoba melakukan gaya hidup zero waste kalian akan focus membeli barang barang yang tahan lama dan tidak sekali pakai.Artinya kalian akan bisa mempertimbangkan,lebih hemat membeli barang yang tahan lama atau yang hanya sekali pakai.
3.Sangat amat membantu dalam mengurangi pemanasan global.
Seperti yang kita tahu,sampah plastic merupakan salah satu factor terjadinya pemanasan global.Hal ini dikarenakan didalam sampah plastik terdapat zat bahaya yakni gas metana.Jadi dengan kita hanya mengurangi 1 penggunaan sampah plastic saja maka itu akan sangat membantu dalam menjaga alam kita dari pemanasan global.
DASAR ZERO WASTE
Anggapan orang tentang Zero Waste yaitu zero waste adalah kegiatan mendaur ulang barang.Namun itu salah ,ada dasar atau pondasi pendukung yang lain yaitu :
- Refuse(Menolak)
Mulai menolak penggunaan plastic ketika membeli barang.Lebih baik membawa tas sendiri agar tidak menimbulkan barang yang terbuang seperti plastik.
- Rethink(Pikir ulang)
Pikirkan ulang dengan metode skala prioritas,apakah anda benar benar membutuhkan barang yang akan dibeli,atau hanya sekedar keinginan.Pikirkan juga apakah barng yang dibeli bisa di daur ulang atau diolah kembali agar tidak menjadi sampah.
- Reuse(Menggunakan Kembali)
Pertimbangkan untuk membeli barang yang tidak sekali pakai seperti botol yang bisa dipakai berulang kali agar tidak menimbulkan sampah
- Reduce(Mengurangi)
Mulai mengurangi penggunaan barang sekali pakai khususnya plastik.
- Repair(Memperbaiki)
Apabila barang rusak,coba untuk memperbaiki dahulu sebelum membeli yang baru.Hal itu dilakukan supaya barang rusak tidak menimbulkan sampah dan bisa dipakai kembali.
- Recycle(Daur Ulang)
Setiap terpaksa membeli barang yang sifatnya sekali pakai dan berpotensi menimbullkan sampah,cobalah untuk mendaur ulang atau membuat barang baru menggunakan sampah bekas tersebut.Hal itu akan mengurangi adanya sampah yang terbuang.
Nah,jadi sudah dapat gambaran kan tentang bagaimana itu gaya hidup Zero Waste?.Zero Waste menurut saya seru untuk dilakukan,banyak hal positif yang didapat dari mengikuti gaya hidup Zero Waste. Kita akan banyak membantu dalam menjaga kelestarian alam dengan tidak menambah sampah yang ada.Namun pada akhirnya gaya hidup zero waste ini akan kembali pada diri masing-masing.Apakah orang itu sanggup melakukan hal sederhana seperti itu,ataukah orang-orang masih tidak peduli dengan permasalahan sampah yang ada di masa sekarang.Semoga tulisan saya kali ini bisa mengedukasi dan menambah orang-orang yang mau menerapkan gaya hidup zero waste.Ayo kita bersama-sama melestarikan bumi tempat kita tinggal.Salam lestari.